Hari ini akhirnya seri terbaru dari franchise legendaris Pokemon, Pokemon Sword and Shield akhirnya rilis untuk Switch. Game ini jadi game pertama yang hadir untuk konsol generasi ke-8 dari Nintendo setelah sebelumnya selalu hadir di setiap generasi. Akan tetapi, seperti umumnya game-game yang pertama kali rilis, selalu aja ada masalah yang menghampiri.
Berdasarkan informasi yang beredar di forum reddit, seorang pemain dari Jepang melaporkan bahwa ia mendapati data di dalam SD card miliknya mengalami corrupt atau kerusakan. Hal ini terjadi setelah ia memainkan game Pokemon Sword and Shield. Beberapa orang berpendapat bahwa fitur autosave game ini lah yang menyebabkan kerusakan tersebut. Tapi, akhirnya pendapat tersebut dibantah oleh pemain lain yang ternyata juga mengalami masalah yang sama.
I actually just got this bug, rip 100GB worth of games… https://t.co/ROD0yykhAx
— DeathChaos (@DeathChaos25) November 15, 2019
Pemain dari negara lain turut melaporkan masalah serupa melalui twitter. Ia harus mengunduh ulang semua data game yang tersimpan di SD card-nya. Beruntung, semua data save yang tersimpan di penyimpanan internal tidak mengalami kerusakan. Hanya data game dan screenshot yang tersimpan di SD card yang terancam.
Seorang pengguna twitter yang juga merupakan hacker spesialis konsol mencoba mencari tahu penyebab dari permasalahan ini. Berdasarkan hasil analisanya, ia menyatakan bahwa penyebab kerusakan data adalah penggunaan filesystem exFAT pada SD card. Namun, hal ini bisa dikatakan belum sepenuhnya benar, karena masih banyak pemain lain yang belum melaporkan mengalami masalah ini.
So, let's talk the Swish crash/data deletion issue.
Crash report for that issue: https://t.co/1I4O37VcFY
The error code in question is "Software timeout in NAND access", and it's observed by the BCAT system module.
— Michael (@SciresM) November 15, 2019
Hingga saat berita ini kami rilis, belum ada penjelasan lebih lanjut mengenai masalah dan penyelesaiannya. Semoga Game Freak dan Nintendo segera menemukan solusinya.
Bagaimana menurut sobat satu stik lainnya?
Sumber: Nintendo Life